Berdasarkan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003, Tentang Sistem Pendidikan Nasional, menjelaskan Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) wajib diperlakukan sama. Dalam rangka memberikan kesempatan dan peluang yang sama maka Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) perlu diberi ruang untuk mengembangkan prestasi dan mengeksplor potensinya dibidang seni, atas dasar hal tersebut itulah menjadi spirit Bidang Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PKLK) Disdikbud Provinsi Maluku dalam penyelenggaraan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) ABK Tingkat Provinsi Maluku Tahun 2021.
Kegiatan FLS2N ABK Provinsi Maluku Tahun 2021 dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, Ibu Dr. Ir. Insun Sangadji, M.Si. Turut hadir dalam acara pembukaan kegiatan FLS2N ABK ini para pejabat eselon III dan IV lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku. Dalam sambutannya Ibu Plt. Kepala Dinas menyampaikan bahwa salah satu kunci keberhasilan pembangunan di segala bidang adalah peningkatan mutu pendidikan dan sumber daya manusia dari tingkat sekolah dasar sampai pada perguruan tinggi. Hal ini perlu adanya upaya untuk mengembangkan jiwa seni peserta didik berkebutuhan khusus karena melalui FLS2N ABK ini akan menumbuhkan rasa cinta terhadap seni sehingga akan memberikan inspirasi bagi mereka untuk melestarikan kesenian Indonesia dan perlindungan terhadap kekayaan budaya bangsa.
Melalui kegiatan FLS2N ABK ini segala potensi peserta didik di bidang seni dapat digali sehingga memberikan dorongan, rasa percaya diri dan motivasi yang kuat untuk beraktualisasi diri, mengembangkan ide-ide serta kreativitas dan berkompetisi secara sehat dalam mencapai puncak prestasi sesuai dengan kemampuan yang dimiliki melalui lomba menyanyi, menari, cipta dan baca puisi, desain grafis, melukis dan pantomim. Ibu Plt. Kepala Dinas juga berpesan dalam kondisi pandemi covid-19 saat ini, guru harus mampu serta dapat mendampingi peserta didik dengan baik sehingga mereka merasa memiliki dan rajin untuk selalu berkreasi serta mengembangkan bakat dan minat demi peningkatan mutu kearah yang lebih baik sebagai bekal dimasa mendatang.
Kegiatan FLS2N ABK Tingkat Provinsi Maluku Tahun 2021 ini diselenggarakan selama 4 hari, mulai tanggal 2 s.d 5 September 2021 bertempat di Hotel Ambon Manise (Amans) jalan Pantai Mardika Ambon. Perserta FLS2N ABK berjumlah 26 orang peserta dari 11 Kabupaten/Kota. Adapun Dewan Juri berjumlah 6 orang yang berasal dari SMA Negeri 12 Ambon sebanyak 2 orang, SMA Negeri 1 Ambon, SMA Negeri 6 Ambon, SMA Xaverius Ambon dan Balai Tekkom Provinsi Maluku masing-masing 1 orang.